Ketidakjujuran Mendatangkan Kerugian

  • Post category:Renungan
  • Post published:August 12, 2020
You are currently viewing Ketidakjujuran Mendatangkan Kerugian
Pembacaan Alkitab Amsal 16:28

Dalam Amsal 16:28 ini kita diperhadapkan dengan dua tipe manusia, pertama manusia yang disebut “curang” dan manusia yang di sebut “pemfitnah”. Kedua-duanya adalah ciri dari orang-orang yang perilaku dan pola hidupnya bertentangan dengan kebaikan. Sebab baik orang curang maupun orang yang suka memfitnah adalah mereka yang tidak akan pernah memikirkan kebaikan bagi orang lain melainkan akan selalu memikirkan kebaikan dan keuntungan diri sendiri.

Orang curang misalnya, tentu kita sepaham bahwa orang curang adalah seorang yang tidak jujur, ia rela melakukan apa saja yang merugikan orang lain demi kebaikannya sendiri, Ia tidak segan-segan menggunakan cara-cara licik untuk menjatuhkan orang lain, sebab itu bagi orang curang hal yang utama adalah keuntungan diri sendiri bukan kepentingan dan kebaikan orang lain. Bagi orang curang tidak ada istilah untuk membantu dan menolong yang lainnya sebaliknya jika punya kesempatan untuk menipu dan mengambil kepunyaan orang lain maka itu harus segera dilakukan tanpa memikirkan perasaan dan kehidupan orang lain. 

Demikian juga dengan orang yang suka memfitnah, orang-orang seperti ini adalah mereka yang suka menyebarkan berita-berita bohong atau berita-berita yang tidak memiliki kebenaran, tujuan mereka hanya satu agar berita bohong tersebut menjatuhkan orang yang mungkin menjadi saingan atau menjadi lawan mereka. Orang yang suka menggemakan berita-berita yang tidak benar adalah orang-orang yang tidak peduli dengan keadaan orang lain, mereka hanya akan senang apabila berita dusta tersebut menjadi pemberitaan yang besar dan membawa dampak buruk bagi orang yang tidak mereka sukai.

Kita tahu bahwa Tuhan menghendaki kita hidup saling mengasihi dan saling peduli satu dengan lainnya, oleh karena itu Tuhan tidak menghendaki kita saling menyakiti. Bagian Firman Allah ini mengingatkan kita bahwa orang curang menimbulkan pertengkaran yang berarti orang yang tidak jujur menghasilkan keributan dan perselisihan yang berakibat hilangnya hubungan yang baik. Demikian juga dengan orang yang suka memfitnah, dikatakan bahwa mereka dijauhi oleh sahabat karib, ini berarti tidak ada yang suka bergaul dengan orang-orang suka memfitnah atau menyebarkan berita yang tidak benar.

Sebab itu marilah kita, hidup sebaik-baiknya dihadapan Tuhan, janganlah kita mengikuti segala perbuatan-perbuatan yang tidak dikenan oleh Allah, hendaknya kita selalu mengupayakan perdamaian dan kerharmonisan hidup, berusahalah untuk hidup jujur dalam perkataan dan juga tindakan, janganlah permalukan Tuhan dengan segala perbuatan yang menyimpang di hadapan Allah. Amin

Leave a Reply