Kedamaian Dari Allah

  • Post category:Renungan
  • Post published:July 27, 2020
You are currently viewing Kedamaian Dari Allah
Pembacaan Alkitab Yesaya 26:3

Dalam kehidupan ini seringkali kita perhadapkan dengan berbagai goncangan dan kejadian yang tidak di sangka-sangka terjadi, goncangan itu dapat berupa sakit penyakit mematikan, kematian dari orang yang di kasihi, kehilangan pekerjaan dan lain sebagainya. Berbagai goncangan hidup ini membuat kita kehilangan damai dan ketenangan hidup.

Maksud dari bagian Firman Tuhan dalam kitab Yesaya 26:3 ini, adalah menunjuk pada suatu bangsa atau setiap orang yang mempunyai keteguhan hati dengan tetap setia kepada Tuhan dan dengan tetap percaya sepenuhnya kepada Tuhan, maka pastilah Tuhan tidak akan membiarkan orang-orang tersebut dalam kesengsaraan, melaikan menjaga mereka dengan damai sejahtera.

Demikian juga kita sebagai orang percaya, kitapun tidak luput dari goncangan atau masalah kehidupan yang dapat saja kita alami. akan tetapi marilah kita belajar untuk menjadi seorang yang mampu merespon segala sesuatu yang terjadi dalam hidup ini dengan tetap bersyukur kepada Tuhan. Karena kita percaya, bahwa Tuhan tidak pernah meninggalkan kita sebagai orang-orang yang di kasihi-Nya.

Untuk itu, marilah dalam hidup ini kita memiliki hati yang teguh dan kuat dalam menghadapi berbagai goncangan kehidupan. Dengan tetap dekat dan percaya kepada Tuhan, sambil terus kita meyakini bahwa Tuhan akan menjaga kita dengan damai sejahtera yang berasal dari pada-Nya. damai sejahtera dari Allah ini adalah suatu hal menganggumkan. ini berarti Allah senantiasa beserta kita, pada setiap keadaan kita, dan Ia memberikan damai yang melampaui pemahaman kita. Tatkala kita mendekatkan diri pada Allah dan memohon pertolonganNya, maka kita di ingatkan bahwa Tuhan Yesus Kristus senantiasa beserta kita ”sampai  kepada akhir zaman”. Amin

Leave a Reply